Kamis, 23 Januari 2014

RESEP FETTUCINE / SPAGHETTI BOLOGNAISE PRAKTIS DAN ENAK

BAHAN

PASTA FETTUCINE/ SPAGHETTI / YG LAIN SESUAI SELERA (BIASANYA SAYA PAKAI FETTUCINE MEREK LA FONTE YG ISI 250GR BISA UTK 3 ORANG) HARGA 8RB AN
1 BUNGKUS BUMBU LAFONTE BOLOGNAISE (HARGA 15RB)
1 KOTAK DAGING SAPI GILING (HARGA 20RB) DICINCANG2
2 BUAH TOMAT, POTONG KECIL2/ DIBLENDER
1 BAWANG BOMBAY (IRIS PANJANG2)
6 BUAH BAWANG PUTIH (CINCANG2)
GARAM , MERICA , MINYAK SECUKUPNYA
1 SENDOK SAUS SAMBAL
1/2 SENDOK GULA PASIR

CARA MEMASAK

REBUS PASTA , MASUKAN 1/2 SENDOK MINYAK SUPAYA TDK LENGKET DAN 1/4 SENDOK GARAM, ANGKAT DAN TIRISKAN

TUMIS BAWANG PUTIH KEMUDIAN BAWANG BOMBAY SAMPAI BERUBAH WARNA
MASUKAN DAGING CINCANG, TUMIS SAMPAI BERUBAH WARNA
MASUKAN GARAM DAN MERICA SECUKUPNYA
MASUKAN TOMAT TUMIS HINGGA TERCAMPUR DENGAN DAGING
MASUKAN BUMBU LAFONTE, SAUS SAMBAL DAN GULA ADUK2 SAMPAI MERATA
BUMBU BOLOGNAISE TELAH SELESAI, KELUARKAN DI WADAH YG TERSEDIA

MASUKAN PASTA YANG SUDAH DIREBUS DI PANCI BEKAS BUMBU DAN OSENG2 SEBENTAR BIAR WANGI

PASTA BOLOGNAISE SIAP UNTUK DINIKMATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar